Penyebaran fauna di wilayah perairan dibedakan menjadi dua kelompok yaitu habitat air laut dan habitat air tawar.
1. Habitat Air Laut
DI dalam bilologi oceanografi kehidupan dilaut sering disebut adanya sistem pelagik dan sistem bentos.Sistem plagik yaitu binatang yang hidupnya berenang dan melayang di laut terbuka.Jenis ini dibedakan menjadi dua yaitu nekton (hewan yang mempunyai ukuran agak besar dan mampu bergerak sendiri,contohnya ikan) dan Plankton (hewan dan tumbuhan yang berukuran kecil dan tidak dapat bergerak sendiri).Bentos yaitu organisme yang melekat atau merangkak di dasar laut.
2. Habitat Air Tawar
Yang termasuk air tawar adalah habitat yang terdapat pada sungai,danau,kolam dan rawa.Ciri-ciri habitat air tawar diantaranya sebagai berikut.
- Ada aliran air
- salinitasnya rendah,lebih rendah dair organisme yang hidup di dalamnya
- dipengaruhi oleh iklim dan cuaca
- merupakan perantara habitat laut dan darat
hewan yang ada pada habitat air tawar terdiri dari beberapa jenis ikan.Ikan dapat menyesuaikan diri lingkungannya dengan cara :
- garam diabsorbsi melalui insang
- Tidak minum air
- tekanan osmosis urine lebih kecil dari tekanan osmosis diluar
- tekanan osmosis diluar sel lebih besar dari tekanan osmosis di dalam sel
- pengambilan air terus menerus melalui insang dengan cara osmosis
- mengeluarkan banyak urine